Kalau kecombrang di Desa Lindu Sulawesi Tengah sebutannya Tikala, kalau ditempat kamu apa?
Tumisan yang terbuat dari sayur pakis dengan campuran tikala (kecombrang) dan bumbu lainnya, bikin gurih nikmat dan wangi khas kecombrang yang nikmat!
Resep lengkap bagaimana cara membuat Tumis Pakis Tikala dapat dilihat di bawah.
Bahan :
150 g pucuk pakis
30 g kecombrang
2 lbr daun jeruk
20 g serai
15 ml kecap ikan
Garam
Gula pasir
Bumbu halus :
25 g bawang merah
10 g bawang putih
6 g cabai rawit merah
3 g cabai rawit hijau
Cara Membuat :
1. Ulek kasar bahan bumbu halus lalu sisihkan.
2. Tumis serai, daun jeruk dan bumbu halus hingga harum.
3. Lalu masukan pucuk pakis dan kecombrang.
4. Tambahkan air dan berika garam, gula dan kecap ikan lalu aduk rata hingga air asat.
5. Sajikan.
Jangan lupa untuk tag foto hasil masakanmu dengan resep Masak.TV ke akun Instagram kami @masaktv
Selamat mencoba!
Tumis Pakis Tikala | Resep #714
- FOLLOW & LIKE Facebook kami:
[ Ссылка ]
- FOLLOW Twitter kami di [ Ссылка ]
- FOLLOW Instagram kami di [ Ссылка ]
- FOLLOW Pinterest kami di [ Ссылка ]
- FOLLOW Line kami di [ Ссылка ]
Resep Tumis Pakis Tikala (Kecombrang)
Теги
tumis pakis tikalatumis pakisolahan pakisresep tumis pakismasak sayur pakisresep tumis pakis enakoseng pakistumis pakucara masak tumis pakucara membuat tumis pakucara buat tumis pakutumis kecombrangkecombrang dimasak apakecombrang enaknya dimasak apafestival lestari sigifestival lestari 5festival lestari sigi 2023