Jika kamu mencari destinasi gunung dengan jalur pendakian yang unik, maka Gunung Parang adalah jawabannya. Gunung ini memiliki daya tarik yang membuat banyak pendaki dan pemanjat tebing penasaran untuk menaklukkannya.
Gunung Parang menjadi magnet baru bagi pemanjat tebing lokal maupun mancanegara. Gunung berketinggian 930 mdpl ini menjadi gunung batu andesit tertinggi di Indonesia, sekaligus lokasi wisata panjat tebing tertinggi kedua di Asia. Daya tarik inilah yang membuat Gunung Parang menjadi arena panjat tebing favorit para pendaki.
Gunung Parang memiliki tiga puncak yang berbeda, yaitu Tower I, Tower II, dan Tower III. Setiap puncak tersebut memiliki karakteristik yang berbeda sebagai jalur panjat tebing dan pendakian.
Gunung Parang adalah sebuah gunung batu yang terletak di Kabupaten Purwakarta, tepatnya di Kampung Cirangking, Desa Pasanggrahan. Untuk bisa sampai di lokasi, kamu hanya membutuhkan waktu sekitar 3 jam berkendara dari Jakarta atau 2 jam dari Bandung. Akses menujubase camppun tergolong mudah.
Meski terkenal sebagai lokasirock climbing, Gunung Parang kini dapat ditempuh oleh siapa pun. Terdapat dua pilihan jalur yang dapat dipilih oleh wisatawan, yaitu via Taraje dan Ferrata.
Harga tiket masuk Gunung Parang berbeda-beda, tergantung pada ketinggian pendakian yang kamu pilih. Jika ingin mencoba via Ferrata, biaya yang dikeluarkan untuk ketinggian 100 meter adalah Rp100.000 per orang. Sementara rute setinggi 300 meter, dihargai dengan Rp150.000 per orang. Ada pula ketinggian 700 meter dengan harga Rp465.000 per orang. Biaya tersebut sudah termasuk perlengkapan keselamatan dan pemandu lokal.
Sementara itu, untuk pendakian via Taraje pihak operator Gunung Parang menetapkan tiket masuk sebesar Rp10.000 per orang. Biaya tersebut belum termasuk biaya pemandu lokal maupun perlengkapan yang diperlukan. Dengan begitu, kamu perlu membawa uang lebih jika berencana melalui jalur Teraje.
Agar lebih hemat, pihak operator juga menyediakan paket wisata untuk atraksi wisata panjat tebing. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp500.000 per orang dan sudah mencakup fasilitas pemandu, makan, minum, penginapan,trekking, dan panjat tebing.
Video ini di ambil dari berbagai sumber yang ada di Instagram dan YouTube di bawah ini Link video aslinya
[ Ссылка ]
[ Ссылка ]
#trip
#wisataalam #wisataindonesia #gunungparang #wisatapurwakarta
#tebing #adventure #panjattebing
Ещё видео!