TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri BUMN Erick Thohir dinilai layak menjadi pendamping cawapres Prabowo Subianto.
Bahkan pasangan Prabowo dan Erick dinilai potensial untuk memenangkan Pilpres 2024.
Pernyataan itu disampaikan oleh Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN), Adib Miftahul, Kamis (7/9/2023).
Adib menilai Erick mempu menutupi kelemahan elektabilitas yang dimiliki Prabowo.
Erick juga dinilai mampu menjadi pendobrak celah lemah Prabowo Subianto.
Menteri BUMN itu mampu menarik berbagai dukungan dari banyak kalangan masyarakat.
Seperti halnya kalangan para pendukung Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).
Pasalnya, Erick dinilai selalu memberikan keberhasian terhadap setiap penugasan yang diberikan Jokowi.
Terbaru, Erick mendapat pujian dari Jokowi karena berhasil mengajak negara di Asia Tenggara dan Indo Pasifik untuk berkolaborasi menghadapi tantangan ekonomi global.
Atas keberhasilan itu, Adib menilai Erick mampu menjadi pendobrak elektabilitas Prabowo dalam Pilpres mendatang.
Apalagi, berdasar hasil survei, Erick yang merupakan Anggota Kehormatan Banser NU tersebut mampu bertengger di posisi teratas sebagai cawapres. (Tribun-Video.com/WartaKotalive.com)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Pilpres 2024, Kelemahan Prabowo Tertutup Bila Duet dengan Erick, Pengamat: Sangat Potensial Terjadi, [ Ссылка ].
Ещё видео!