Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Tujuan Iran menunda serangan balas dendam ke Israel terbongkar.
Dilaporkan bahwa tujuan Iran itu berhubungan dengan jebakan dan masa penantian.
Mengutip Oilprice pada (17/8), kabar itu disampaikan peneliti senior di Institut Studi Keamanan Nasional di Tel Aviv, Raz Zimmt.
Zimmt menyatakan bahwa Iran benar-benar sedang menikmati dengan menyaksikan Israel terjebak dalam masa penantian.
Di mana dalam situasi membayar harga ekonomi dan psikologis yang mahal, dari dampak menunggu serangan balasan Iran.
"Saya pikir mereka benar-benar menikmatinya: menyaksikan Israel terjebak dalam masa penantian ini, membayar harga ekonomi dan psikologis yang mahal," kata Raz Zimmt, peneliti senior di Institut Studi Keamanan Nasional di Tel Aviv, dikutip dari oilprice.
Sementara di satu sisi, dampak dari antisipasi tersebut merupakan pedang bermata dua yang juga merugikan Iran dan sekutunya.
Hal itu dikatakan oleh Michael Horowitz, kepala intelijen di konsultan Le Beck International yang berpusat di Bahrain.
"Dampak negatif terhadap Israel, baik itu tekanan di dalam negeri, mobilisasi militer, dan bahkan konsekuensi ekonomi, tidak akan terbatas pada Israel saja, tetapi juga akan memengaruhi Iran dan Lebanon," demikian peringatan Michael Horowitz, kepala intelijen di konsultan Le Beck International yang berpusat di Bahrain.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Alasan Sebenarnya Iran Tak Segera Membalas Israel
[ Ссылка ]
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Pravitri Retno W
Program: Tribun Video Update
Host: Yessy Arisanti Wienata
Editor Video: Ananda Bayu S
Uploader: Radifan Setiawan
#beritaterkini #beritaterbaru #beritaviral #kabarterkini
Ещё видео!