TRIBUN-VIDEO.COM - Mellya Juniarti, mantan istri Ustaz Abdul Somad diketahui baru saja mencurahkan isi hatinya di media sosial Instagram pasca-perceraiannya dengan UAS.
Mellya mengungkapkan apa yang ia rasakan dalam menghadapi keputusan sang mantan suami dengan harus tetap menjaga perasaan anaknya.
Ia turut menuliskan rangkaian kata yang mengharuskan dirinya diam saat banyak opini yang sedang membicarakan dirinya kini.
Hal tersebut disampaikan oleh Mellya Juaniarti melalui kolom keterangan di akun Instagram pribadinya, @mizyanhadziq yang diunggah pada Jumat (6/12/2019).
Dalam unggahan tersebut, Mellya tampak membagikan tiga swafoto dirinya bersama dengan sang putra.
Di slide pertama, putra Mellya yang menutup mulut mantan istri UAS.
Foto kedua menunjukkan sang putra yang mencium pipi Mellya, hingga yang di slide terakhir potret keduanya yang tengah tersenyum manis memandang kamera.
Dalam kolom keterangam Mellya menuliskan curahan isi hatinya setelah resmi diumumkan bahwa dirinya sudah bercerai dari UAS.
Bismillah
MasyaAllah TabarakaAllah
Allahumma sholli 'ala Muhammad wa 'ala ali Muhammad
Genderang itu telah tuan tabuh, pelan ataupun kuat tetap akan berbunyi.
Terlihat ataupun tersembunyi tetap bergema, terlebih lagi sang penabuh besar gaungnya.
Apalah dayaku ketika tangan kecil itu menutup mulutku, dg manusia berilmu tuan giring opini, hingga jutaan mata memandangku dg arang hitam yg tuan beri.
Tak apa tuan, kata tak kan merubah fakta dan hakikat diri, hati nurani akan mampu menelusuri arti.
Aku tak riasau dg arang yg tuan tabui, cukup bagi diri jika sang buah hati melihatku seperti bidadari, yg selalu memeluknya dg kasih sejati dan memandang tuan seperti raja yg harus dipatuhi dan dihormati, bagiku disitulah kemenangan sejati."
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, UAS resmi bercerai dengan Mellya setelah Pengadilan Agama Bangkinang, Kabupaten Kampar, Riau mengabulkan gugatan cerai UAS pada Selasa (3/12/2019).
Sebelumnya, Mellya Juniarti mengaku kaget atas putusan Pengadilan Agama Bangkinan yang memutuskan perkara padahal dirinya maupun UAS tidak hadir.
Saat itu, Mellya Juniarti datang terlambat sehingga tak mendengarkan putusan dibacakan.
Di waktu yang terpisah, Mellya yang didampingi oleh kuasa hukumnya, Nurhasmi SH mengungkapkan hal itu pada Selasa (3/12/2019).
Terkait langkah banding, Mellya Juniarti menyerahkan sepenuhnya kepada sang pengacara.
Mellya Juniarti juga mengaku dirinya tak pernah melakukan kesalahan yang melampaui syariat.
Mellya enggan menanggapi soal kabar kurangnya kebutuhan zohir dari Ustaz Abdul Somad.
Sementara itu, kuasa hukum UAS juga membenarkan soal putusan pengadilan tersebut.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Curhat Mantan Istri Ustaz Abdul Somad, Mellya Juniarti Pasca-Perceraian: Jutaan Mata Memandangku, [ Ссылка ].
Penulis: Daryono
Editor: Ifa Nabila
Ещё видео!