Mobil Agya Terbakar di Tol Gayamsari Semarang Diduga Akibat Tabrak Lari
Semarang, 15 Oktober 2024 - Sebuah mobil Agya K1291BN berwarna abu-abu terbakar di jalan tol KM 439-400 Gayamsari, Semarang pada Selasa (15/10) sekitar pukul 18.15 WIB. Mobil yang dikendarai Leonard Ludwig Tatahena (45), warga Cepu Blora, hangus terbakar dan hanya menyisakan rangka setelah diduga terlibat kecelakaan tabrak lari.
Kasubnit II Gakkum Satlantas Polrestabes Semarang, Ipda Agus Trihandoko, menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi ketika Agya menabrak bagian belakang kendaraan lain yang diduga truk. Mobil Agya diduga menghantam ban serep truk tersebut sebelum truk meninggalkan lokasi.
Beruntung, pengendara hanya mengalami luka ringan dengan hidung patah dan saat ini sedang dirawat di Rumah Sakit Elizabeth. Polisi kini tengah menyelidiki insiden tersebut dan berupaya mencari kendaraan misterius melalui rekaman CCTV jalan tol.
"Kami sedang menyisir melalui CCTV untuk mengidentifikasi kendaraan yang terlibat," ujar Ipda Agus.#jatengupdate #jatenggayeng #jatengeksis #jatengkeren #jatenghits #jatengcantiks #jatengpict #jatenghitskekinian #jatenghotelpartner #jatengvape #jatenggaleri #jatengeksisinfo #jatengbersolek #jatengayeng #jatengloker #jatengmotret #jatengfair2017 #jatengolshop #jateng24jam #jatengpicture #jatengsisterhood #jatengjogja #jatenginfo #jatenghitz #jatengcantik #jatengdanjatim #jatengfair #jatengfair2015 #jatenggaheng #jatengfotografi
Ещё видео!