KUPI adalah kongres ulama perempuan pertama di dunia yang dilaksanakan di Indonesia pada 25-27 April 2017, tepatnya di pesantren Kebon Jambu Al-islami Cirebon. Kongres ini bertujuan untuk mengangkat peran Ulama Perempuan khususnya di Indonesia.
Kongres ini dihadiri sekitar 1.280 ulama dan cendekia perempuan dari seluruh penjuru tanah air dan 15 negara dunia. Kongres ini menghasilkan sejumlah hal penting. Pertama, ada pengakuan terhadap eksistensi dan peran ulama perempuan dalam sejarah peradaban Islam di Indonesia. Terlebih KUPI berhasil mengeluarkan fatwa atas tiga isu besar, yakni kekerasan seksual, pernikahan anak, dan kerusakan alam.
Ещё видео!