TRIBUNSOLO.COM - Podcast Marshanda alias Caca bersama Daniel Mananta, menuai perhatian dari warganet.
Pasalnya dari obrolan Caca dengan Daniel, muncul tudingan bahwa ibu dari Sienna itu telah berpindah keyakinan.
Caca lantas memberikan klarifikasi dan meminta netizen untuk tak merasa paling benar.
Hal itu disampaikan Caca melalui Instagram-nya baru-baru ini.
"Gue mohon untuk temen2 berhenti saling mencerca di komen teaser podcast gue kemarin di @danielmanantanetwork sama @vjdaniel
Yuk, berhenti merasa diri yang paling benar.
Berhenti merasa diri lebih superior dari yang keyakinannya berbeda dengan kita.
"Agamamu, adalah agamamu. Dan agamaku, adalah agamaku." Itu salah satu dalam kitab suci yang diajarkan dan gue gak pernah lupa.
Kapan kita akan mulai menerima dan hormat akan perbedaan kalau dari agama saja kita bisa menganggap remeh, bahkan menjelekkan yang berbeda dari kita? 17 Agustus ini Indonesia udah berapa tahun merdeka?
Mau sampai kapan ada masyarakat kita yang masih merendahkan penganut agama yang berbeda?
Yuk, menghormati satu sama lain dalam perbedaan lebih keren daripada memaksakan pedoman kita pada orang lain.
Satu lagi, mohon maafkan setiap orang yang masih belum sempurna di matamu dalam perjalanan spiritualnya.
Love you all, beautiful souls," tulis Marshanda.
VP: TEGAR
Ещё видео!