Download aplikasi berita TribunX di PlayStore atau AppStore untuk mendapatkan pengalaman baru.
=================
Presiden Joko Widodo mengungkapkan sejumlah kegiatannya saat berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, mulai pekan ini.
Kegiatan tersebut meliputi rapat dengan menteri Kabinet Indonesia Maju hingga bertemu dengan tamu negara.
Kegiatan ini sama halnya dengan yang dilakoninya di Istana Kepresidenan Jakarta, hampir setiap hari.
Bedanya, akan ada peletakan batu pertama (groundbreaking) tanda dimulainya pembangunan sejumlah sarana prasarana di IKN.
"Ya rapat-rapat dengan menteri, menerima tamu-tamu seperti biasanya dan juga groundbreaking beberapa investor yang masuk," kata Jokowi.
Kendati demikian Kepala Negara menyatakan, dirinya tidak sepenuhnya berkantor selama 40 hari di IKN.
Selama waktu-waktu tersebut, ia bakal melakukan kunjungan kerja ke berbagai daerah di Indonesia.
"Ndak (40 hari), saya muter. Saya muter ke semua daerah. Ndak, ndak, ndak. Saya muter ke daerah hanya mungkin berangkatnya dari IKN, gitu," kata Jokowi.
Mantan Wali Kota Solo ini menyatakan akan memanfaatkan bandara VVIP yang baru dibangun untuk berangkat ke daerah lain dari IKN, jika bandara tersebut sudah jadi.
Presiden akan melihat terlebih dahulu kondisi bandara sebelum dipakai.
"Ya nanti kita melihat kondisinya. Kalau bandara baru siap untuk bisa terbang ya dari bandara baru. Kalau ndak, ya dari Balikpapan," tuturnya.
Berita Selengkapnya klik tautan di bawah ini :
[ Ссылка ]
Sumber: Sekretariat Presiden
Editor Video: ABS
#jokowi #ikn
Ещё видео!